Idealnya Bobby-Edy Bersinergi Buat Kemajuan PSMS Medan

Andry Mahyar Matondang

kedebola – Salah satu mantan pengurus PSMS Medan, Andry Mahyar Matondang ikut mengomentari perihal permintaan kelompok suporter untuk Walikota Medan, Bobby untuk mengambil alih PSMS Medan dari tangan Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.

Menurut Andry Mahyar, jangan saham yang dimiliki Edy di PSMS Medan yang diambil alih, melainkan porsi saham tim yang dimiliki oleh orang lain.

“Seharusnya bukan sahamnya Edy Rahmayadi yang diberikan ke Wali Kota. Tapi saham yang lain yang di beli,” kata Andry Mahyar sebagaimana dikutip dari bolahita.

“Sehingga PSMS akan semakin baik kedepannya. Baik daru segi leadership maupun keuangan. Jadi kalau ada wacana ingin ambil alih saham Edy Rahmayadi, itu salah arah namanya,” ucap Andry Mahyar.

Maksud dan saran Andry Mahyar dalam hal ini adalah dengan sisa saham yang lain Yaitu sisa saham 49 persen lainnya.

Apalagi memang tak bisa dipungkiri jika peran Edy Rahmayadi menolong PSMS sejak tahun 2015 adalah hal penting dalam sejarah Kinantan.

sumber : bolahita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *