Legenda Meninggal, PSMS Medan Akan Gelar Laga Amal

kedebola – PSMS Medan akan menggelar laga amal untuk Almarhum Ricky Yacobi. Beliau adalah legenda yang pernah membawa tim berjaya di masanya.
Pergelaran laga amal tersebut diungkapkan oleh Manajer tim, Mulyadi Simatupang untuk mengenang jasa dari Ricky Yacobi.
“Untuk almarhum Ricky Yacob pasti juga bakal kita buat (laga amal),” kata Mulyadi sebagaimana dikutip dari bolasport.
“Dia mantan pemain PSMS Medan yang juga besar di PSMS,” ujarnya.
“Sebagai legenda, sangat wajar beliau (Ricky) mendapat penghormatan dari para pemain, mantan dan segenap pelaku sepak bola nasional khususnya PSMS Medan,” ucap Mulyadi.
“Dengan pertandingan amal kami akan mengenang jasa beliau dan sedikit rasa empati kepada keluarga sebagai penghibur,
“Dalam dua pekan ini mungkin kita buat,” tuturnya.
Sumber : bolasport