Legimin Raharjo Tetap Ingin Perkuat PSMS Medan di Liga 2 2021

Legimin Raharjo – PSMS Medan

kedebola – Pesepakbola Legimin Raharjo berharap tetap dapat bermain di PSMS Medan di Liga 2 musim 2021.

“Ya itu sudah tekad dari awal ya, tetap berkostum PSMS,” ujarnya sebagaimana dikutip dari tribunmedan.

Pesepakbola 38 tahun ini menjelaskan, mimpinya untuk bisa mengembalikan marwah PSMS berlaga di kasta tertinggi kompetisi sepakbola Indonesia belum pudar. Meski target yang dicanangkan pada musim liga tahun 2020 itu harus tertunda akibat Pandemi covid-19 yang membuat liga terkendala izin Polri hingga akhirnya diputuskan PSSI untuk dibatalkan.

Karena itu, tekad itu akan ia bawa kembali dimusim liga tahun 2021 ini. “Jadi semoga bisa tetap di PSMS untuk musim berikutnya,” harapnya.

Lebih lanjut, mantan gelandang Persik Kediri ini mengatakan, saat ini dirinya dan para pemain sepakbola menunggu kebijakan PSSI untuk musim liga yang baru. Sebagai pesepakbola, dirinya juga menunggu pembicaraan kontrak dengan klub untuk musim berikutnya.

sumber : tribunmedan

Baca juga  Dikabarkan PSMS Medan Minat Dengan Mantan Pelatih Timnas U-19, Ini Respon Manajemen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *