Mengenal Gedung PSMS Medan Sebelum Stadion Mini Kebun Bunga yang Punya Ikatan Batin Kuat

Mengenal Gedung PSMS Medan Sebelum Stadion Mini Kebun Bunga yang Punya Ikatan Batin Kuat
Mengenal Gedung PSMS Medan Sebelum Stadion Mini Kebun Bunga yang Punya Ikatan Batin Kuat. Indra Efendi Rangkuti.

kedebola – Tahukah kamu bahwa PSMS Medan pernah memiliki gedung sendiri sebelum di Stadion Mini Kebun Bunga.

Sebelum berada di Stadion Mini Kebun Bunga, klub berjulukan Ayam Kinantan ini pernah memakai gedung di Jalan Veteran yang bersebelahan dengan Gelanggang Olahraga milik Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

baca juga : Mantan Kiper PSMS Medan Mendapatkan Kritikan Dari Netizen Karena Hal Ini

Gedung lama PSMS Medan tersebut dinilai mempunyai ikatan batin yang kuat dengan para pemain terkhusus para legenda.

“Gedung PSMS Medan jalan Veteran Medan punya ikatan batin yang kuat dengan para pemain sampai kapan pun,” kata Indra Efendi Rangkuti, Pemerhati Sepakbola Sumatera Utara.

baca juga yuk : Pelatih PSMS Medan Ingin Operator Liga Pakai Format Ini

Indra menjelaskan sebab memiliki ikatan batin yang kuat karena 23 pemain PSMS Medan masa itu turut memberikan sumbangan berupa materi untuk pembangunan gedung tersebut.

“23 pemain PSMS Medan masa itu turut memberikan sumbangan berupa materi untuk pembangunan gedung PSMS yang peletakkan batu pertamanya dilakukan oleh Walikota Medan H Moesa Siregar pada 25 Februari 1955,” sambung Indra.

Lanjut Indra, sumbangan pemain yang dimotori oleh sang kapten masa tersebut, Ramlam Yatim itu diabadikan dalam prasasti yang berada di bawah lambang PSMS Medan di gedung tersebut.

Adapun 23 pemain PSMS Medan saat itu yang menyumbangkan materinya diantaranya Ramlan Yatim, Ramli Yatim, M Rasjid, Cornel Siahaan, Jusuf Siregar, Kliwon, Buyung, Bachrum, Idris, Syamsuddin, Sunaryo, Said, Djumadi, Maksum, Raden Hutagaol, Anwar Daulay, Manan, Nasir, Amirullah, Arifin, Kemud, Dangas, T.Alaudin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *