Penggantian Karo United Menjadi Sada Sumut FC Atas Keinginan Foundernya

Sada Sumut Fc
Sada Sumut Fc

kedebola.com – Manajer Sada Sumut Fc, Yosephine Sembiring mengatakan perubahan nama timnya adalah atas keinginan pendiri atau founder, Arya Sinulingga.

Hal tersebut sebagaimana dikutip dari detik, Yesephine Sembiring mengungkapkan perubahan nama Karo United menjadi Sada Sumut tidak lah terjadi tiba-tiba.

“Jadi sebenarnya perubahan nama itu nggak mendadak ya, karena kita sudah menginformasikan sebelumnya bersama founder Karo United sekitar bulan April kalau tak salah,” kata Yosephine Sembiring.

Pada bulan April tersebut lah sudah dijelaskan alasan sang Founder mengganti nama Karo United, namun belum disampaikan nama penggantinya pada saat itu.

“Itu lebih ke idealismenya founder aja yang kepingin mewujudkan Karo United ini menjadi klub yang memang membanggakan Sumatera Utara, mungkin itu sudah berbicara soal visi dari founder,” ujarnya.

“Nah ini yang mungkin belum bisa diterima sama pendukung kita dengan wajar, resiko ini juga telah kita pertimbangkan bahwasanya akan ada pro dan kontra,” bebernya.

“Setiap pribadi itu kan mempunyai cara untuk melihat masalah, untuk melihat apapun, itu udah sulit kita perdebatkan, jadi sulit kita perdebatkan perspektif orang dalam melihat cita-cita klub,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *