PSMS Datangkan Sandi Arta S Sebagai Pemain Pinjaman, Pengamat : Begitu Memprihatinkan

PSMS Datangkan Sandi Arta Samosir Sebagai Pemain Pinjaman, Pengamat : Begitu Memprihatikan
PSMS Datangkan Sandi Arta Samosir Sebagai Pemain Pinjaman, Pengamat : Begitu Memprihatikan

kedebola – Pengamat Sepakbola Sumatera Utara, Indra Efendi Rangkuti mengomentari kabar PSMS Medan pinjam pemain Persija Jakarta, Sandi Arta Samosir.

Indra mengatakan prihatin melihat kabar tersebut. Hal tersebut karena sebenarnya sang pemain anyar tersebut adalah pemain PSMS Medan pada beberapa musim yang lalu.

Baca juga : Sandi Arta Samosir, Pemain Pinjaman Persija Jakarta Untuk PSMS Medan

” Begitu memprihatinkan karena begitu mudahnya PSMS melepas bakat muda yang dibinanya sendiri dan merekrut binaan akademi tim lain,” tulisnya dalam forum suporter PSMS Medan.

Indra juga menambahkan Persija Jakarta lebih jeli melihat bakat anak Salapian Langkat tersebut dengan dikontraknya 3 tahun lalu dan membantu sang pemain menjadi prajurit TNI AU.

“Hanya bisa mengelus dada melihat fenomena ini, padahal manajer PSMS U-16 yang membina anak (Sandi Arta Samosir) ini para 2018 sama dengan Manajer PSMS Medan saat ini,” tambahnya.

Sangat disayangkan, PSMS Medan diperkuat pemain asli Sumatera Utara dengan status pinjaman dari Persija Jakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *