PSMS Medan Belum Yakin Dengan Rencana Kompetisi Dilanjutkan Desember 2022

PSMS Medan belum yakin dengan keinginan PSSI dan PT LIB yang akan melanjutkan kompetisi pada Desember 2022 nanti.
PSMS Medan belum yakin dengan keinginan PSSI dan PT LIB yang akan melanjutkan kompetisi pada Desember 2022 nanti.
PSMS Medan Belum Yakin Dengan Rencana Kompetisi Dilanjutkan Desember 2022
PSMS Medan Belum Yakin Dengan Rencana Kompetisi Dilanjutkan Desember 2022

kedebola – PSMS Medan belum yakin dengan keinginan PSSI dan PT LIB yang akan melanjutkan kompetisi pada Desember 2022 nanti.

Hal tersebut diungkapkan oleh dua pengurus PSMS Medan, Andry Mahyar Matondang dan Mulyadi Simatupang. baca juga yuk -> Liga 1, Liga 2, Liga 3 Dilanjutkan Secara Bersama-sama

“Kita sudah dengar keinginan PT LIB itu, yaitu menggulirkan Liga kembali secara bersamaan di awal Desember nanti. Tapi ini kan belum kabar pasti,” kata Andry Mahyar Matondang Direktur Teknik PT KMI yang membawahi PSMS Medan sebagaimana dikutip dari bolahita.

baca juga yuk -> Piala Inalum 2022 : PSMS Medan Select Kalahkan Karo United

“Tapi dengan keinginan PT LIB itu, tentu kita antusias. Kalau ini memang ini benar-benar akan terjadi, yang pasti kita akan segera menyiapkan semuanya,” ucap Andry Mahyar Matondang.

“Dalam waktu dekat, kita akan segera rapat dan mengambil langkah-langkah selanjutnya soal ini,” tambah Andry Mahyar.

“Kalau dengar Liga 1,2 bergulir di awal Desember sudah dengar dan itu keinginan PSSI dan PT LIB,” jawab Mulyadi Simatupang selaku Manajer PSMS Medan.

“Sedangkan Pemerintah sampai saat ini belum ada menunjukan sinyal terkait berlanjutnya kompetisi. Menurut Saya, sebelum ada tindak lanjut TGIPF, sangat berat mendapat izin dari Pemerintah untuk pelaksanaan Liga,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *