
kedebola – PSMS Medan terus memburu pemain guna melengkapi Skuad berlaga di kompetisi Liga 2 2021.
“Jadi kita tengah fokus melirik pemain handal untuk memperkuat PSMS Medan. Karena banyak klub sekarang yang sudah membuka sistem transfer. Kita harus gerak cepat biar bisa dapat pemain handal,” kata Manager PSMS Medan Mulyadi Simatupang, Sabtu (6/3/2021).
“Beberapa pemain berangsur merapat ke kebun bunga datang dan latihan,” ujarnya.
Mulyadi mengatakan PSMS Medan akan mendapat 5 amunisi lagi untuk memperkuat Ayam Kinantan dalam pertandingan liga dua nantinya.
Baca juga yang ini : Dua Pemain PSMS Medan Ini Nyatakan Kesetiaan Dengan Menolak Tawaran Klub Lain
“Lima pemain lagi akan datang dan masuk untuk latihan. Diantaranya, Anis Nafar, Elina Sauka, dan Ilham Fatoni, untuk yang dua lagi masih dalam perembukan managemen,” terangnya.
Sumber : tribunmedan