Jelang Liga 2, PSMS Medan Akan Temui Gubsu Dan Lainnya

Jelang Liga 2, PSMS Medan Akan Temui Gubsu Dan Lainnya

kedebola – Manajemen PSMS Medan mempunyai rencana menghadap instansi-instansi terkait seperti Gubernur Sumut, Panglima Kodam I/BB dan Kapolda Sumut, tujuannya adalah persiapan dalam pelaksanaan Liga Indonesia.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Sekretaris Umum PSMS Medan, Julius Raja alias King. “Yang pasti kita akan mendatangi mereka sebelum kompetisi bergulir,” kata King sebagaimana dikutip dari tribunmedan.

sumber : Waduh! Latihan Perdana PSMS Medan Hanya Diikuti 4 Pemain

Julius Raja mengatakan, perlu sinergi antara antara semua pihak dalam pelaksanaan liga ini, termasuk dalam situasi masa pandemi. Sebagaimana dalam aturan yang dibuat Polri mengenai jumlah orang dalam setiap pertandingan, King menyepakatinya.

“Saya rasa itu cukup (299 orang dalam satu pertandingan), dan kita akan tetap mengikuti anjuran dan arahan dari pemerintah terkait penanganan Covid-19 ini,” katanya.

Agen Bola Terpercaya. vipbolapelangi.info
Agen Bola Terpercaya. vipbolapelangi2

Untuk itu, tambah King, manajemen PSMS akan mendatangi untuk meminta petunjuk kepada Gubernur, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB, terutama soal keinginan menjadi tuan rumah di Kota Medan.

“Karena saat kita menjadi tuan rumah, akan banyak orang dari provinsi lain yang merupakan peserta Liga 2 yang akan hadir di Kota Medan,” terangnya.

“Itulah kenapa kita melihat situasi Covid-19 terlebih dahulu di Kota Medan seperti apa. Kita doakan Covid-19 di sini (Medan) bisa landai sehingga kita tidak termasuk zona merah lagi,” harapnya.

“Tim pelatih juga sudah membuat program latihan dan itu kita lakukan sembari menunggu kompetisi bergulir,” pungkasnya.

sumber : tribunmedan

Baca juga  PSMS VS KARO UNITED : Saling Berebut Puncak Klasemen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *