
Kedebola – Setelah sudah dapat dipastikan Liga 2 berlangsung dengan 3 wilayah, sekarang dimana PSMS Medan berada telah diketahui.
Sesuai dengan surat PSSI nomor : 3182/UDN/2092/VIII/2022 tanggal 15 Agustus 2022 perihal format kompetisi Liga 2 2022/2023, PSMS Medan berada di grup wilayah Barat.
Di mana pembagiannya grup barat dan timur 9 tim, sedangkan grup tengah 10 tim. Adapun 9 tim lain yang satu grup bersama PSMS antara lain Perserang, PSKC, Persiraja, PSPS, Sriwijaya, Semen Padang serta dua tim promosi sesama asal Sumut yakni Karo United dan PSDS.
baca juga yuk : Telah Ditetapkan Liga 2 Pakai 3 Wilayah, Ini Tanggapan Pelatih PSMS Medan
Untuk kick Offnya, kompetisi dimulai pada tanggal 28 Agustus 2022, mundur 1 hari.
“Atas berbagai pertimbangan kick-off Liga 2 mundur satu hari menjadi 28 Agustus. Jadi mundur satu hari ini tidak masalah,” kata Sujarno, Direktur Operasional PT.LIB selaku operator Liga.
sumber : tribunmedan