Skuad Mulai Terbentuk, PSMS Medan Perpanjang 3 Pemain Musim Lalu

Skuad Mulai Terbentuk, PSMS Medan Perpanjang 3 Pemain Musim Lalu

kedebola – PSMS medan Terus menyusun skuadnya dalam menyambut kompetisi Liga 2. Salah satunya dengan mempertahankan pemainnya.

Ada 3 pemain musim lalu yang memperkuat PSMS Medan dipertahankan oleh manajemen yakni Imam Budi Hernandi, Hamdi Sula, dan Hari Fatwa Nasution. Ketiganya diperkenalkan secara langsung oleh tim melalui instagram resmi.

“Done deal, Iman Budi Hernandi, Hamdi Sula, dan Hari Fatwa Nasution. Resmi memperpanjang kontrak sebagai pemain PSMS Medan,” tulis unggahannya, Senin (23/5/2022).

baca juga yuk -> Seleksi PSMS U-15 Diikuti Banyak Peserta

Diketahui ketiga pemain tersebut merupakan punggawa PSMS Medan musim lalu di bawah arahan Ansyari Lubis.

Hamdi Sula dan Hari Fatwa Nasution memperkuat PSMS Medan selama semusim penuh 2021 lalu. Sedangkan Iman Budi masuk pada putaran kedua.

Iman Budi Hernandi sendiri bakal bermain di posisi gelandang, Hamdi Sula di posisi bek kanan, dan Hari Fatwa Nasution yang bermain di posisi bek tengah.

sumber : tribunmedan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *