
kedebola – PSMS Medan terancam tidak dapat menggelar pertandingan di Stadion Teladan Medan menjelang liga 2 bergulir.
Alasannya adalah rumput Stadion Teladan yang masih dalam tahap renovasi, sebagaimana dikatakan oleh salah seorang pengurus PSMS Medan, Julius Raja.
Baca juga yuk : Menyambut Idul Fitri, PSMS Medan Kembali Latihan 17 Mei 2021
“Kita tadi ke sana dan melihat rumputnya sudah ditumbuhi rumput liar. Dan itu harus diremajakan kembali,” katanya, Minggu (2/5/2021).

“Dikerjakan manual malam, hanya dua orang yang melakukan tugas itu. Makanya kita mengantisipasi dan langsung menyatakan Stadion Teladan tidak bisa digunakan saat liga dua. Karena pasti tidak akan selesai karena cuma dikerjakan oleh dua orang,” jelasnya.
Seharusnya, king menjelaskan, peremajaan sambung rumput gajah itu dilakukan dengan mesin yang diperuntukkan khusus membersihkan lapangan.
“Tapi nyatanya cuma dua orang pekerja yang ada di sana untuk meremajakan rumput lapangan,” akunya.