Zlatan Ibrahimovic : Si Tua-tua Keladi yang Bengal

Zlatan Ibrahimovic (bolasport.com)

kedebola – Tua-tua Keladi, kata itu lah yang pantas di alamatkan ke Zlatan Ibrahimovic, pemain “veteran” yang masih aktif layaknya pemain muda.

Bagaimana tidak, di usianya ke 38 Tahun 302 hari, ia masih mampu mencetak 10 gol dalam satu musim saat membela AC Milan di Liga Italia.

Seperti dikutip dari Opta, Zlatan mencatatkan rekor pemain tertua yang mampu mencetak gol dua digit di Liga Italia.

Mantan pemain Manchester United ini seperti membuktikan bahwa usia tidak menjadi pengaruh pada kualitas dirinya.

Ketajamannya mencetak gol musim ini bahkan lebih bagus daripada di Liga Italia 2010-2011, saat dia masih berusia 29 tahun dan melakoni musim pertamanya di AC Milan.

Di Liga Italia 2010-2011, Ibrahimovic mencetak 14 gol dengan mengoleksi 2.535 menit bermain.

sumber : bolasport

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *